Berita Terkini

Rapat Persiapan Latsar CPNS se-Provinsi Daerah Khusus Jakarta

#TemanPemilih, KPU Kota Jakarta Utara mengikuti Rapat Persiapan Latihan Dasar (Latsar) CPNS di lingkungan KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota pada Kamis (15/1/2026). ​Acara yang berlangsung secara daring melalui platform Zoom Meeting ini diikuti oleh jajaran Subbagian SDM dan Sekretariat KPU Jakarta Utara, serta para mentor yang akan mendampingi peserta Latsar selama masa orientasi dan habituasi. #KPUMelayani #KPUJakut

Apel Senin Pagi di Lingkungan KPU Kota Jakarta Utara

KPU Kota Jakarta Utara kembali melaksanakan rutinitas apel pagi pada Senin (12/1/2026). Bertempat di aula kantor KPU Jakarta Utara, kegiatan ini diikuti oleh jajaran sekretariat, hingga siswa/i PKL. Hadir sebagai Pembina Apel, Anggota KPU Kota Jakarta Utara, Cipto Hardoyo. Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya menjaga kedisiplinan dan kesiapan mental dalam menjalankan tugas-tugas kepemiluan di awal tahun ini. "Kita harus tetap waspada dengan kondisi cuaca saat ini. Pastikan kesehatan terjaga dan sarana prasarana kantor terlindungi dengan baik agar suasana kerja tetap kondusif dan pelayanan kita tidak terganggu," ujar Cipto dalam amanatnya. #KPUMelayani #KPUJakut

Penyusunan Laporan Pengendalian Intern Atas Pelaporan Keuangan (PIPK) TA 2025.

#TemanPemilih, KPU Kota Jakarta Utara menghadiri kegiatan Penyusunan Laporan Pengendalian Intern Atas Pelaporan Keuangan (PIPK) TA 2025. Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 5 Januari 2026, bertempat di Kantor KPU Provinsi DKI Jakarta. Hadir dalam kegiatan tersebut delegasi dari KPU Kota Jakarta Utara yang terdiri dari Sekretaris, Kasubbag KUL, serta Operator BMN. Penyusunan laporan PIPK ini merupakan langkah krusial untuk memastikan bahwa setiap proses pelaporan keuangan di lingkungan satuan kerja KPU telah memenuhi standar pengendalian intern yang ditetapkan. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir risiko kesalahan dalam penyajian laporan keuangan serta menjamin validitas data aset yang dikelola. #KPUMelayani #KPUJakut

Apel Senin Pagi di Lingkungan KPU Kota Jakarta Utara

#TemanPemilih, KPU Kota Jakarta Utara gelar apel senin pagi (5/1/2026). Bertempat di halaman kantor KPU Kota Jakarta Utara, kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran sekretariat, staf di lingkungan KPU Kota Jakarta Utara serta mahasiswa. Hadir bertindak sebagai pembina apel, Ketua KPU Kota Jakarta Utara, Abdul Bahder Maloko. Dalam amanatnya, ia menekankan pentingnya refleksi diri dan organisasi atas segala capaian yang telah diraih sepanjang tahun sebelumnya. Dalam arahannya, beliau memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran atas dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan selama tahun 2025. Ia menyebutkan bahwa tantangan yang dihadapi tahun lalu merupakan pelajaran berharga bagi penguatan institusi. "Kita telah melewati tahun 2025 dengan berbagai dinamika. Evaluasi bukan sekadar melihat kekurangan, tetapi sebagai fondasi agar kita tidak mengulangi kesalahan yang sama dan terus mempertahankan keberhasilan yang sudah ada," ucapnya. #KPUMelayani #KPUJakut

Sekretariat KPU Kota Jakarta Utara mengikuti Rapat Evaluasi Kinerja Penganggaran dan Kualitas Pelaksanaan Anggaran

#TemanPemilih, Sekretariat KPU Kota Jakarta Utara mengikuti Rapat Evaluasi Kinerja Penganggaran dan Kualitas Pelaksanaan Anggaran secara daring pada Selasa (30/12/2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh KPU Republik Indonesia (RI) ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian serapan anggaran serta meningkatkan Nilai Kinerja Anggaran (NKA) di lingkungan KPU, guna memastikan setiap rupiah anggaran dikelola secara efektif, efisien, dan sesuai dengan regulasi yang berlaku. Rapat koordinasi virtual ini diikuti oleh unsur pimpinan dan staf teknis pengelola keuangan di lingkungan Sekretariat KPU Kota Jakarta Utara, di antaranya, Sekretaris KPU Kota Jakarta Utara, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Kasubag Keuangan, Umum, dan Logistik, Kasubag Perencanaan, Data, dan Informasi, Bendaharaserta, Operator SAKTI Keuangan. #KPUMelayani #KPUJakut