Berita Terkini

KPU Kota Jakarta Utara menyampaikan Buku Laporan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 kepada KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta

#TemanPemilih KPU Kota Jakarta Utara menyampaikan Buku Laporan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 kepada KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta. Ketua KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta Wahyu Dinata menyampaikan apresiasi kepada KPU Kota Jakarta Utara yang telah menyelesaikan Buku Laporan ini dan langsung menyampaikannya kepada KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta pada kesempatan pertama. Pada hari Rabu, 25 Juni 2025 di Kantor KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta. #KPUJakut #KPUMelayani

KPU Kota Jakarta Utara melaksanakan Audiensi dengan Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara

#TemanPemilih KPU Kota Jakarta Utara melaksanakan Audiensi dengan Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, pada hari Rabu, 18 Juni 2025 di Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara. Ketua KPU Kota Jakarta Utara Abdul Bahder Maloko meyampaikan rencana kegiatan Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan yang akan ditetapkan dalam Rapat Pleno setiap triwulan. Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara Hendra Hidayat menyampaikan apresiasi kepada KPU Kota Jakarta Utara atas suksesnya pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024, Hendra juga menyampaikan dukungan penuh terkait pelaksanaan Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan. Pada kesempatan tersebut Ketua KPU Kota Jakarta Utara menyerahkan Laporan Pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 kepada Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara. Turut hadir Asisten Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Utara, Anggota KPU Kota Jakarta Utara, Sekretaris beserta para Kasubbag KPU Kota Jakarta Utara. #KPUJakut #KPUMelayani

KPU Kota Jakarta Utara telah Mencanangkan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

#TemanPemilih KPU Kota Jakarta Utara telah Mencanagkan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di lingkungan kerja KPU sebagai wujud nyata KPU dalam menciptakan birokrasi yang bersih, transparan dan berorientasi pada pelayanan publik yang prima. Kegiatan ini berlangsung di Kantor KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta pada Kamis, (12/6). Penandatanganan dilakukan langsung oleh Ketua KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta Wahyu Dinata bersama Ketua KPU Kota Jakarta Utara Abdul Bahder Maloko dan seluruh Ketua KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Daerah Khusus Jakarta, serta di saksikan langsung oleh Ketua Bawaslu Provins DKI Jakarta, Ketua Ombudsman RI, Perwakilan Jakarta Raya, dan Ketua Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta. #KPUMelayani #KPUJakut

KPU Kota Jakarta Utara gelar Ngobras "Sharing Ilmu

#TemanPemilih KPU Kota Jakarta Utara gelar Ngobras "Sharing Ilmu", materi di sampaikan oleh Ananta Nauli Simatupang dengan tema "Perlindungan Hukum Terhadap Pemegang Hak Cipta Sinematografi Atas Hasil Penayangan Film Layar Lebar Berdasarkan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta" pada hari Rabu, 11 Juni 2025 bertempat di Ruang Rapat Taparing Lt. 1 KPU Kota Jakarta Utara. #KPUMelayani

Sekretaris, Kasubbag Keuangan Umum dan Logistik, dan Jagat Saksana KPU Kota Jakarta Utara hadiri undangan KPU Republik Indonesia Rapat Evaluasi Kinerja Personil Jagat Saksana Triwulan I Tahun

#TemanPemilih, Sekretaris, Kasubbag Keuangan Umum dan Logistik, dan Jagat Saksana KPU Kota Jakarta Utara hadiri undangan KPU Republik Indonesia Rapat Evaluasi Kinerja Personil Jagat Saksana Triwulan I Tahun 2025 secara daring pada tanggal 2 Mei 2025. #KPUMelayani #KPUJakut

KPU Kota Jakarta Utara Gelar Panggilan Melaksanakan Tugas Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Sekretariat KPU Kota Jakarta Utara Tahun Anggaran 2024 Periode I

#TemanPemilih, KPU Kota Jakarta Utara Gelar Panggilan Melaksanakan Tugas Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Sekretariat KPU Kota Jakarta Utara Tahun Anggaran 2024 Periode I bertempat di Aula Kantor KPU Kota Jakarta Utara pada Tanggal 2 Mei 2025. Sebanyak 5 orang PPPK di Lingkungan KPU Kota Jakarta Utara hadir untuk lapor diri dan melaksanakan tugas sebagaimana tercantum dalam Pengumuman Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia Nomor 102/SDM.02-Pu/04/2025 tentang Panggilan Melaksanakan Tugas Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tenaga Teknis dan Tenaga Kesehatan di Lingkungan Sekretariat Jenderal Komisi Pemilihan Umum Tahun Anggaran 2024 Periode I. 5 orang PPPK tersebut mengisi formasi jabatan Operator Layanan Operasional, Pengelola Layanan Operasional, Pengelola Umum Operasional dan Penata Kelola Pemilihan Umum Ahli Pertama. #KPUMelayani #KPUJakut