Berita Terkini

KPU Kota Jakarta Utara mengikuti Forum Diskusi Terpumpun (FDT) dalam rangka penyusunan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) KPU Tahun 2025

#TemanPemilih, KPU Kota Jakarta Utara mengikuti Forum Diskusi Terpumpun (FDT) dalam rangka penyusunan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) KPU Tahun 2025 secara daring pada Selasa (27/1/2026).
​Kegiatan yang diselenggarakan oleh KPU RI ini bertempat di Ruang Rapat Lantai 2 Kantor KPU Kota Jakarta Utara.
Selain membahas laporan tahunan, forum ini juga fokus pada penyusunan Cascading Kinerja serta penetapan Indikator Kinerja Utama (IKU) untuk KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota periode 2025-2029.

Di hadiri oleh Ketua, Anggota, Sekretaris, Kasubbag, dan staf KPU Kota Jakarta.
Penyusunan IKU dan Cascading Kinerja ini menjadi sangat krusial karena merupakan fondasi strategis dalam menentukan arah kebijakan dan tolok ukur keberhasilan lembaga selama lima tahun ke depan. Melalui metode cascading, diharapkan terdapat keselarasan visi antara kebijakan pusat di KPU RI hingga ke tingkat satuan kerja di daerah.

#KPUMelayani
#KPUJakut

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 9 kali